Paradoks Hukum Manusia

1. Hukum itu Absolute ?
 
Paradoks Hukum Manusia , berani pusing ? Masuk gan

Jika suatu hukum memang harus dipatuhi, maka tentu semua orang bakal tunduk kepadanya
lantas, mengapa banyak pasal yang menjelaskan tentang hukum ini dan itu ?

paradoks nya adalah
"Andai kata semua rule bersifat absolute, maka apapun yang sesuatu terjadi pada rule harus diberlakukan. namun mengapa ada pengacara yang membenarkan sebuah kasus hukum dan jaksa yang mengadili sebuah hukum juga? selama masih ada seorang pengacara dan jaksa maka kata mutlak tidak berlaku , tetapi tetap hukum itu harus DIPATUHI . jika hukum mau berjalan beiringan , ya jangan ada pengacara , tapi jika mereka tak ada banyak yang merasa tidak adil ".


2. Kebenaran hanya satu

Paradoks Hukum Manusia , berani pusing ? Masuk gan 


Ingat kata - kata shinichi kudo " shinjitsu wa itsumo hitotsu"
hanya ada satu kebenaran .

 Sambil nunjuk nunjuk si pelaku. dari episode satu sampai 600an ngomong akhirnya selalu begitu terus

apakah benar kebenaran hanya ada satu ?
yup benar , realita nya hanya ada satu
terus apa yang menarik! ?

kebenaran hanya ada satu tapi JENIS kebenaran yang dikeluarkan ada banyak
- kebenaran tersembunyi
- kebenaran yang tidak dikelluarkan
- kebenaran yang tidak diketahui

Misalnya kebenaran hanya ada satu, kenapa banyak orang yang sering disalahkan ? kenapa juga banyak orang yang lolos karena melakukan kejahatan dan kenapa kita butuh pengacara untuk membantu kita dalam kasus hukum , padahal tinggal ngomong yang sebenarnya aja , beres .

contoh paradoks :

"Misalkan seseorang akan berkata "I am Lie" di depan semua orang yang ada dihadapannya . Apakah dia orang yang jujur atau pembohong ?"

coba pikir, kalo kita nyari kebenaran dari statement diatas , kalo dia jujur maka dia bohong kalo dia itu pembohong , tapi kalo dia bohong maka dia itu jujur kalo dia pembohong. pusing gan ?
nah terus , kebenarannya ada dimana ?

jawabannya simple , tergantung HATI orang yang berbicara.
tidak selamanya pembohong itu bohong dan tidak selamanya orang jujur itu selalu berkata sesuai.
 
 
3. Hukum itu adil ?

Paradoks Hukum Manusia , berani pusing ? Masuk gan 

Kalo ngomongin masalah hukum yak gak bakal jauh dari kata "keadilan" sama "virtue" , ada yang lebih depth ?.

kok masih ada sih orang yang merkosa dan ngebunuh dihukum cuma 10 tahun ? adil itu ?
kenapa mesti ada alasan hak asasi disini ketika mereka sudah puas menindas hak asasi orang lain ,
mau bilang kriminal juga manusia ? lol damn , orang yang berbuat kriminal udah jauh dari kata manusia .
tapi mereka kan akan bertobat ? bukankah lebih cepet kalo dihukum dengan keras supaya mereka bertobat ?
kenapa kita gak memberlakukan hukum yang dasarnya
"an eye for an eye
a tooth for a tootth "

maksudnya suatu kejahatan harus dibalas dengan setimpal .
ketika seseorang membunuh , nyawa hukumannya
ketika seseorang mencuri , barang mereka disita
ketika seseorang memperkosa , hilangkan harga diri mereka

memang gan , terlalu berlebihan jika harus dibayar dengan setimpal tapi jangan lembek juga dah


point disini yaitu hukum menuntut orang harus adil tetapi hukum itu sendiri yang membuat kita berfikir selalu tidak adil . jika adil ada sesuai porsinya , maka untuk keadilan disini itu adil untuk siapa ?
porsi si terdakwa ? porsi si korban ? atau porsi untuk hukum itu sendiri ?
 
                                                      Kesimpulan


Hukum itu harus mengikat seorang individu untuk selalu berbuat adil, agar mereka hidup lebih teratur, aman, nyaman, dan tentram. jika ane melihat dari sudut pandang ane sendiri, hukum itu labil karena dibuat oleh manusia yang punya sifat labil juga. apa salahnya jika hanya hati nurani saja yang berkata. ketika mereka salah, lihat buktinya dan hukum lah mereka dengan semestinya jangan ada pembelaan terhadap ketidakadilan. keadilan bukan sesuatu yang dipaksakan tapi seperti air yang mengalir, harus selaras dengan kebenarannya. jaman sekarang ini, kita tidak bisa langsung mengatakan siapa yang salah dan siapa yang benar, karena banyak kebenaran yang disembunyikan. mungkin hanya hukum alam dan hukum tuhanlah yang paling adil atas segala kesalahan yang kita perbuat .
 



Posting Komentar

0 Komentar